PERBAIKAN KULKAS MEDAN HARGA DIJAMIN MURAH

Sebelum Service Kulkas hendaknya kita harus tau terlebih dahulu berberapa faktor yang menjadi penyebab mengapa kulkas tidak dingin. Untuk jenis kulkas sendiri ada 2 macam, yaitu kulkas 1 pintu dan kulkas 2 pintu. Yang tentunya masalah juga berbeda-beda.



Berikut Penjelasannya :



Penyebab Kulkas Tidak Dingin



1.Evaporator Bocor



Evaporator bocor bisa mengakibatkan kulkas tidak dingin. Karena gas freon pasti akan keluar semua, biasanya ini di sebabkan karena terkena tusukan benda tajam. Misalnya anda kesulitan saat mengambil es batu, karena ada bunga es terlalu banyak, kemudian anda memakai pisau sehingga tidak anda sadari pisau tersebut mengenai evaporator.



2.Thermostat Putus Alias Tidak Berfungsi



Pada kulkas terdapat otomatis pengatur suhu yang namanya Thermostat. Dan jika thermostat ini putus, tentu kompresor tidak akan mendapat kiriman listrik. Sehingga kulkas menjadi tidak dingin. 



3. Overload Rusak



Overload ini letaknya menempel pada kompresor. Alat ini berfungsi sebagai otomatis atau semacam relay. Jika terjadi panas berlebih pada kompresor, makan overload ini akan memutus arus yang masuk ke kompresor. Sehinga ini menjadi salah satu penyebab kulkas tidak dingin.



4.Terjadi Buntu / Mampet Pada Instalasi Freon



Masalah seperti ini biasa terjadi pada semua jenis pendingin, baik freezer, chiller, upright freezer. Gejalanya yaitu kondensor jika anda pegang bagian samping kanan kiri atau belakang kulkas tidak terasa panas sama sekali.Hal ini disebabkan karena sirkulasi freon mampet pada pipa kapiler.



5.Pintu Kulkas Tidak Rapat Saat di Tutup



Pintu kulkas yang longgar juga bisa menyebabkan kulkas tidak dingin. Karena hawa dingin yang ada dalam kulkas akan selalu keluar. Biasanya hal ini terjadi karena antara magnet dan karet pintu kulkas sudah tidak lengket lagi. Solusinya anda bisa ganti karet pintu tersebut dengan yang baru.



6. Kompresor Lemah / Ampere Tinggi



Kompresor adalah jantung dari semua komponen pada kulkas, sehingga jika ini lemah atau mati kulkas tidak bisa dingin sebagai mana fungsi utamanya. Untuk solusinya anda bisa ganti kompresor baru, atau yang second tapi masih 90% normal.



Penyebab Kulkas 2 Pintu Tidak Dingin



Penyebab-penyebab yang membuat kulkas 1 pintu tidak dingin juga bisa terjadi pada kulkas 2 pintu, namun ada beberapa komponen kulkas yang tidak pada kulkas 1 pintu, dan hanya ada pada kulkas 2 pintu yang menyebabkan tidak dingin.



1.Timer Sudah Tidak Normal



Ini maksudnya yaitu timer otomatis sudah tidak bisa berputar dengan sempurna. Timer ini berfungsi untuk mengatur semua komponen pada kulkas. Alat ini pun hanya terdapat pada kulkas 2 pintu, dan jika timer ini rusak juga bisa menjadi penyebab kulkas tidak dingin.



2. Kipas FAN Rusak Alias tidak Berputar



Kipas fan rusak atau tidak berputar menyebabkan dingin yang ada pada evaporator tidak bisa menyebar ke dalam ruangan kulkas, sehingga pada bagian freezer akan mengalami ngeblok jadi es semu. Tentu ini juga bisa mengakibatkan kulkas anda tidak dingin. Kipas FAN yang saya maksud ini yaitu kipas FAN yang ada pada bagian freezer maupun yang di bawah dekat kompresor. Ini juga hanya terdapat kulkas 2 pintu atau kulkas ukuran besar.



3. Fuse / Heater Putus



Fuse ini letaknya di dalam bagian freezer atas, ini berfungsi untuk mencairkan bunga es. Jika fuse ini rusak maka juga dapat mengakibatkan bunga es yang terlalu banyak, sehingga kulkas tidak bisa dingin.



Nah itulah beberapa penyebab kulkas tidak dingin yang mungkin umum terjadi, Jika kulkas anda tidak dingin kenali masalahnya dan segera di service atau di perbaiki untuk mencegah terjadinya kerusakan yang lebih parah, kami CV. NETRAL SERVICE melayani perbaikan KULKAS segala jenis merk 1 Pintu atau 2 Pintu kita akan lakukan pengecekan terlebih dahulu dan menganalisa kerusakan, soal harga Dijamin Harga Pas Dikantong dan sesuai dengan kerusakan. 



Hubungi Segera . . 



CV. NETRAL SERVICE



Alamat : Jl. Sidodadi No. 22 Medan Johor



Call/WA- 082366623838/085270307949



Hp. 08116597949, 082366623838



Email : netral.service@gmail.com



Instagram : cv.netral_service



juga melayani service dan maintenace AC , jual beli AC baru/second, jual beli kulkas, perbaikan barang elektronik, sewa AC  Split & Floor standing dll.